Oleh: Muhsin Labib
Para pengikut Muhammad sangat menghormati dan mengagungkan Isa (Yesus). Dalam teologi Islam, Yesus memiliki status khusus dalam Islam sebagai salah satu nabi ulu’ al-‘azm, lima nabi utama dengan sejumlah keistimewaan.
Namun. Sayang, sebagian orang yang mengaku sebagai pengikut Isa tidak menunjukkan sikap yang sama. Yang juga patut disayangkan, sebagian umat Islam memperlakukan Kristen –yang sama-sama berpangkal dari Abraham- tampil sebagai sesuatu yang asing bagi mereka. Padahal, umat Kristen dapat menemukan perspektif lain tentang Juru Selamatnya. Mungkin dengan berusaha memandang Yesus sebagaimana Islam melihatnya, umat Kristen bisa menemukan juru selamatnya hidup kembali, meninggikan Allah dalam kehidupan batiniahnya tanpa harus ‘menyalibnya’. Menurut Sayyed Hosein Nasr, apa yang dibayangkan kesarjanaan Barat mengenai dunia Islam yang sesungguhnya tidaklah sepenuhnya sama dengan konsepsi orang-orang Muslim sendiri tentang tradisi mereka dan perkembangan historisnya. Dengan kata lain, umat Kristen, terutama di Indonesia, yang penduduk terbesarnya beragama Islam, perlu ‘mendengarkan’ narasi Islam tentang Yesus, sebagai langkah kongkrit menuju toleransi.
Dalam al-Qur’an, terdapat sebuah ayat yang menggambarkan penghormatan yang begitu tinggi kepada Perawan Suci Bunda Maria, sedangkan Yesus digambarkan sebagai sebuah Kalimat dari Allah: “Wahai Maryam, sesungguhnya Allah memberikan kepadamu kabar gembira tentang sebuah Kalimat dari-Nya, namanya al-Masih putera Maryam, seorang terkemuka di dunia dan akhirat dan salah seorang yang didekatkan (kepada Allah).” (3:45)
Tentu saja penafsiran logos dalam teologi Kristen berbeda dengan penafsiran kalimah di kalangan umat Islam. Bagi kalangan Kristiani, menurut Gospel John, Kalimah Allah menjadi tubuh (incarnation). Di lain pihak, bagi umat Muslim Kalimah adalah makhluk, bahkan sementara ia merupakan prinsip kreatif, karena ia berada dalam ucapan Allah dari kata “Jadi!” maka jadilah ia. Islam menyebut Yesus sebagai kalimat Allah justru untuk menegaskan statusnya sebagai nabi.
Karena statusnya tinggi sebagai nabi, Yesus menjadi manifestasi sempurna dari Allah, orang yang menyampaikan pesan Allah, orang yang dapat berbicara atas nama Allah, dan karenanya menjadi Kalimah Allah. Menurut kristologi versi Islam, Yesus menjadi kalimat Allah bukan karena inkarnasi, di mana tubuhnya bersifat ketuhanan (divine). Tetapi karena ruhnya dibersihkan sedemikian rupa sehingga menjadi cermin yang dengannya Tuhan dikenal. Biara menjadi suci bukan karena kesucian dalam bangunannya, tetapi karena ia merupakan tempat menyembah Tuhan. (Ibnu al-‘Arabi, The Bezels of Wisdom (Fushus al-Hikam), terj. R.W.J. Austin (Lahore:Suhail,1988), hlm.177).
Selain digelari ‘Kalimat Allah’, Yesus juga disebut sebagai ‘Ruh Allah’. Allah swt berfirman Sesungguhnya Al-Masih Isa putera Maryam itu adalah utusan Allah dan Kalimat-Nya dan Ruh-Nya.” (4:171).
Kata ‘Ruh Allah’ memberikan signifaksi pengertian universal, bahwa poros moral Kristen dan Islam itu sama. Ruh adalah simbol paling nyata tentang eksistensi Tuhan. Karena itu mungkin ada sejumlah alasan bagi kalangan Kristen untuk menganggapnya sebagai bersifat ketuhanan. Meski persoalan ini bila dibahas akan menjadi panjang lebar dan belum tentu berguna bagi yang meyakini dan yang menolaknya.
Salah satu persoalan penting dalam teologi Kristen adalah: “Siapakah Yesus Kristus itu?” Formulasi berbagai jawaban terhadap pertanyaan ini disebut sebagai Kristologi. Dalam wilayah teologi ini, umat Kristen telah memperdebatkan pentingnya sejarah Yesus yang bertentangan dengan gambar Yesus yang terdapat dalam tradisi-tradisi Gereja-gereja Kristen dan pandangan Injil mengenai Yesus. Saatnya bagi umat Islam untuk mulai memperhatikan masalah ini juga. Melalui pengembangan Kristologi versi Islam, umat Kristen dapat mencapai suatu pemahaman yang yang lebih baik tentang Islam. Sebenarnya al-Qur’an sendiri telah membimbing kita dalam mengambil langkah pertama dalam arah ini, seperti disebutkan dalam ayat-ayat tersebut di atas dan lainnya.
Usaha bersama dalam lingkup Kristologi versi Islam memang jarang dilakukan. Para penulis Kristen lebih cenderung menekankan fungsi Yesus sebagai juru selamat, yang tampaknya tak punya tempat dalam Islam. Namun, umat Kristiani kiranya perlu mencatat bahwa umat Islam menerima Yesus sebagai juru selamat, bersama seluruh nabi lainnya. Karena fungsi kenabian adalah menyelamatkan umat manusia dari malapetaka dosa lewat penyampaian pesan petunjuk Tuhan. Perbedaan penting Islam dan Kristen di sini melampaui isu tentang apakah Yesus menyelamatkan seluruh umat manusia atau tidak. Dalam pada itu, umat Islam menolak bila penyelamatan itu ‘ditebus’ lewat penyaliban.
Di lain pihak, umat Islam cenderung menghasilkan karya-karya polemik sendiri-sendiri, dengan menunjukkan seberapa banyak teks-teks Biblikal yang bersesuaian dengan wawasan Islam mengenai Kristus sebagai nabi, ketimbang sebagai salah satu dari tiga sosok Tuhan (trinitas). Sehubungan dengan ini, Ahmad Deedat, misalnya menggarisbawahi hal-hal yang banyak menyedot perhatian dalam bukunya, Was Yesus Crucified? (Chicago:Kazi, 1992). Suatu hal yang mestinya tidak perlu dilakukan bila kita berusaha untuk mencari titik temu atau membangun penghormatan dalam konteks semangat pluralisme dan toleransi.
Wawasan lebih mendalam lagi tentang berbagai perbedaan Islam dengan agama lain, termasuk Kristen, dapat dijumpai dalam tulisan-tulisan Frithjof Schuon (setelah memeluk Islam bernama Syekh ‘Isa Nur ad-Din Ahmad). Ia, misalnya, menghadirkan Kristologi perspektif sufiisme dalam Islam and the Perennial Philosophy. (Lahore: Suhail,1985) Dalam The Muslim Jesus: Sayings and Stories in Islamic Literature (Harvard University Press, 2003), Tarif Khalidi mengumpulkan pelbagai referensi Islam tentang Yesus, mulai dari abad ke-8 sampai ke-18. Semua itu mencakupi karya-karya mistik, teks-teks historis para nabi dan orang-orang suci (wali), serta seleksi hadis dan ayat al-Qur’an. Dalam catatan Khalidi, tulisan-tulisan ini membentuk sebuah pola terbesar teks-teks yang berhubungan dengan Yesus dalam literatur non-Kristen.
Mungkin salah satu cara terbaik umat Kristen dapat menemukan landasan dalam berdialog dengan umat Islam adalah mengenal potret seorang Yesus yang terdapat dalam sumber-sumber Islam, yang terpenting adalah dari Al-Qur’an dan hadis, tanpa perlu mempermasalahkan apakah orientasi relijius seseorang.
Sebagian umat Kristiani mungkin akan menolak hal-hal yang berkenaan dengan Yesus dalam narasi Islam. Sebab, perdebatan utama dalam Kristologi kontemporer di kalangan umat Kristiani berpusat pada apakah penelitian sejarah Yesus relevan dengan agama? Atau, apakah pengetahuan tentang Yesus membutuhkan perhatian atas peran yang dimainkannya dalam konteks Gereja dan teologi? Narasi Islam, berabad-abad sesudah masa hidup Kristus (dan dalam beberapa peristiwa, lebih seabad setelah masa hidup Muhammad saw) juga akan ditolak umat Kristiani liberal yang mencari potret Yesus berdasarkan tolok ukur historis yang belakangan justru diterima Barat. Kristen Neo-Ortodoks menyatakan bahwa Juru Selamat itu tidak ditemukan dalam sejarah, melainkan dalam Gereja. Makanya, tidak mengherankan jika mereka memperlihatkan ketidakpeduliannya atas apa yang dinarasikan Islam tentang Kristus. Namun, umat Kristiani secara umum mengakui bahwa perspektif Islam justru melakukan semacam moderasi antara kalangan sejarahwan yang lebih menekankan naturalitas Kristus dan kalangan Gereja atas supernaturalitasnya. Kemanusiaan Yesus jelas dalam riwayat-riwayat Syi’ah. Tapi kemanusiaannya mengalami tranformasi. Dengan pemahaman ini, sosok Kristus dalam narasi Islam Syi’ah sekaligus berdimensi natural dan supernatural.
Ini mungkin dapat dijadikan sebagai salah satu the meeting point dalam upaya membangun sebuah dialog untuk tujuan toleransi. Karena itu, membangun dialog antar agama tidak mesti didasarkan pada tujuan menciptakan satu formulasi baru dari agama-agama yang memang memiliki sejumlah titik beda dan temu. Itu berarti, yang mungkin dan relevan dilakukan adalah dialog antar pemuka atau pemikir agama-agama, bukan mendialogkan agama-agama yang berbeda-beda itu demi melenyapkan kendala-kendala bagi terciptanya toleransi.
Karenanya, perayaan Natal semestinya tidak dipandang hanya sebagai hari raya kelahiran Yesus sebagai putra Tuhan Bapak sesuai teologi Kristen semata, sehingga minimal, tidak terkesan ekslusif. Melainkan juga perlu dipandang dan ditradisikan sebagai hari raya kelahiran Yesus, Sang Kalimat dan Ruh Allah, sebagaimana diyakini umat Islam, sehingga warna merah pada tanggal 25 Desember di kalender nasional kita menjadi benar-benar ‘nasional’.
Berita mengharukan datang dari Irak. Karena bertepatan dengan bulan duka Muharam, para umat Kristen di negeri 1001 malam itu bersepakat untuk tidak merayakan pesta Natal secara terbuka demi menghormati penganut Mazhab Syiah, yang dianut oleh mayoritas umat Islam disana.
Dengan demikian, tensi kecurigaan dan sinisme kedua penganut agama ibrahimik ini—terutama di Indonesia—dapat diminimalisasi hingga titik terendah. Umat Kristiani perlu memaklumi keyakinan kaum Muslim yang enggan ‘menyalib’ Yesus, dengan tetap menghormati, bahkan turut merayakan kelahirannya.
Tentu saja kesadaran holistik ini perlu dibarengi dengan peningkatan pengahayatan terhadap agama masing-masing. Namun, membangun dialog agama-agama tidak mesti diorientasikan untuk menciptakan sebuah formulasi ‘agama baru’ yang mengemas sejumlah titik beda dan temu sekaligus (sehingga bermasalah karena mengandungi kontradiksi dalam dirinya). Menurut hemat penulis, kesadaran tentang perbedaan antara agama suci as such dengan persepsi subjektif dan relatif terhadap agama itu sendiri mungkin dapat dijadikan salah satu alternatif meredam kekerasan struktural atas nama agama, mazhab, dan paham keagamaan yang hingga kini masih menjadi fenomena ‘biasa’ di Tanah Air tercinta.
kita harus tau,,!
BalasHapuskalau nabi Isa Putera Maryam itu bukanlah Yesus yang disalib!
ia smua orang tau bhwa Yesus/Isa tidak disalib (dlm vrsi Islam).
Hapustrlpas dri siapa yg disalib itu pada persepsi kedua agama ibrahim ini, tpi inti dri itu adalah ajaran yang diserukan oleh Isa/yesus
(prlu anda tahu, nama isa atau yesus itu brbda dari sgi kontks penmaan saja.\, orngnya 1)
kita harus percaya bahwa Allah subhanahu wata'ala adalah tuhan, tiada yang setara dengan DIA, dia yang maha Esa, maha tunggal, maha kuasa, dan tidak mungkin disalib
BalasHapusAllahu Akbar, allah maha besar
saya menangkap maksud dari artikel ini, yaitu menciptakan toleransi kedua agama Ibrahimik. Hanya dengan pikiran dingin titik temu akan tercapai. Kaum Muslim pun perlu mengetahui seluk beluk tentang Isa. dari hadits Nabi Muhammad.., bagaimana Nabi Muhammad sangat menghormati Isa saat itu. Sedangkan bagi kaum Kristen juga harus memaklumkan kepercayaan tentang Isa dalam dunia Islam, yang tidak disalib, yang dimuliakan Allah saat ia lahir, wafat dan dihidupkan kembali. INTINYA KITA HARUS BERWAWASAN LUAS, dan MENGHINDARKAN KECURIGAAN. karena sangat sedikit sekali kaum Muslim dan Kristen yang mau mempelajari melalui perspektif silang. Sbg contoh : Banyak kaum Muslim yang tidak tahu bahwa Nabi Isa menggunakan bahasa non Arab ( yaitu bhs Aram ), dan sedikit sekali kaum Muslim yang mau untuk tahu siapa "Isa almasih itu lebih dalam" SEDANGKAN kaum Kristen seolah enggan untuk mengkaji siapa Isa dalam perspektif Islam, bagaimana sejarah Kenabian Muhammad dalam menghormati Isa..., seolah - olah kedua kaum ini menolak untuk berdialog yang sebetulnya akan bagus untuk perdamaian kedua agama ini.
BalasHapuskeluarga ku termasuk keluarga bebas berkeyakinan, namun aku memilih menjadi muslim krna aku tak yakin dg agama ku dl.. aku pernah menhafal carol tp aku selalu tak hafal dan tak kumengerti...dan melihat kodrat manusia di wajibkan berkembang biak menurut hukum biologi, pd nasrani sorang pastur dan biarawati di haramkan ada pernikahan tetapi bagi kaum muslim poligami untuk mengangkat derajat janda itu adalah sunah...sebuah kalimat yesus/ isa as adalah seorang nabi bagi kaum muslimimn.. itu fakta dan nyata karna telah di tulis dalam alqur'an.. alqur'an adalah kitab penyempurna dari kitab- kitab terdahulunya (zabur, taurot, dan injil) dan alqur'an bukanlah karangan sorang manusia.. sesungguhnya bila kita yg mau menelaah dan mengkaji alqur'an dan hadist nabi takjublah hati ini akan kebenaran nya.. bayangkan anak usia 4 tahun mengkatamkan alqur'an dan usia 5thn hafal alqur'an secara total.. saya sangsi pastur agung apa ada yg hafal injil... karna saya pernah bertanya langsung pd nya.. dan pernah aku tanyakan di injil apa ada kisah semut berbicara..? sedangkan di alquran di riwayatkan.. alqur'an mengajarkan sorang muslim tuk selalu bersuci dan menghormati tuhanya bahkan saat mau masuk di masjid tp di gereja tidak ada larangan untuk itu.. bayak perbedaaan yg radikal antara islam dan kristen tp aku meyakini islam sebagai agama ku sekarang dan nanti..
BalasHapus